Kamis, 05 Januari 2017

Bisnis Kecil-kecilan yang Dapat Dilakukan Seorang Pelajar

Keinginan pelajar yang besar untuk mandiri di saat seperti sekarang ini membuat ide bisnis kecil-kecilan bagi pelajar mulai bertebaran dimanapun
Siapa bilang bahwa kaya harus menjadi tua dulu? Pelajar juga dapat memanfaatkan keahlian yang dimilikinya untuk memulai sebuah bisnis di usia belia. Keinginan pelajar yang besar untuk mandiri di saat seperti sekarang ini membuat ide bisnis kecil-kecilan bagi pelajar mulai bertebaran dimanapun, terutama ketika Anda ingin berusaha. Menjadi seorang pelajar tidak lantas harus membuat Anda stuck di dalam urusan pelajar serta sekolah. Menjadi seorang pelajar bukan berarti menjadi sebuah halangan bagi Anda untuk meningkatkan kreatifitas di dalam membuka lapangan bisnis sendiri.

Pada dasarnya, ada begitu banyak peluang bisnis yang dapat Anda jalankan sebagai seorang pelajar. Akan tetapi kadang-kadang di saat Anda sekolah, biasanya tidak akan ingat sama sekali bahwa Anda sebenarnya dapat menghasilkan uang sendiri. Terkadang karena adanya ketergantungan antara diri Anda dengan orang tua menjadikan Anda merasa yakin bahwa orang tua Anda akan terus berusaha untuk dapat memenuhi kebutuhan sekolah, sehingga Anda sendiri terlena dengan kehidupan Anda di saat itu.

Sebagian besar orang yang menginjak usia dewasa sekarang ini akan merasa menyesal, kenapa tidak sejak dahulu saja mencoba untuk memiliki bisnis atau usaha sendiri. Saat ini sudah ada cukup banyak contohnya dari para entrepreneur muda yang berhasil dan sukses menjalankan bisnis di usia sekolah. Apakah Anda sendiri akan termasuk sebagai seseorang yang menyesal di kemudian hari atau ingin mengukir sejarah sebagai seorang entrepreneur yang sukses di usia belia? Berikut beberapa usaha yang dapat Anda jalankan sebagai seorang pelajar.

Baca Juga : 5 Pilihan Bisnis Tanpa Modal Untuk di Coba

Bisnis berjualan pulsa elektrik

Sepertinya bisnis yang satu ini sekarang sudah lumayan umum. Banyak pelajar yang menggunakan adanya peluang perkembangan teknologi menjadi ladang usahanya. Apakah cukup menguntungkan? Tentu saja menjanjikan, coba saja Anda lihat teman-teman Anda di sekolah serta menghitung berapa banyaknya yang menggunakan handphone. Jika memang susah Anda dapat mencoba menghitung berapa banyaknya yang tidak menggunakan handphone. Dimana barang elektronik satu ini memang sudah menjadi barang yang wajib untuk semua orang. Sehingga dapat dikatakan bahwa sekarang ini selalu menggunakan handphone, bahkan anak yang masih berada dibawah umur juga sudah pegang handphone. Ketika teman-teman Anda di kelas sudah mulai kehabisan pulsa, dibandingkan jauh-jauh membelinya dari kios pulsa maka Anda lebih baik memanfaatkan peluang semacam ini bukan?

Berjualan online

Bisnis skala kecil lainnya yang cocok dijalankan oleh pelajar adalah dengan berjualan online. Dimana maraknya penggunaan media sosial sekarang ini dapat menjadi lahan usaha yang sangat potensial bagi para pelajar. Berjualan baju atau buku secara online hanyalah membutuhkan modal yang sangat kecil, jadi Anda tidak perlu khawatir tidak akan mampu menjalankannya karena keterbatasan modal. Apalagi jika sulit mendapatkan produk brand sendiri, Anda juga dapat menjual produk orang lain.

Mengajar les privat


Siapa bilang bahwa mengajar menuntut Anda harus lulus pendidikan tinggi terlebih dahulu? Setiap pelajar juga dapat mencoba memulai usahanya dengan cara menjalankan jasa les privat atau dengan mengajar anak-anak yang berada di tingkat dibawahnya. Anda dapat memperoleh bayaran dari jenis usaha yang satu ini. Terlebih lagi peluang bisnis kecil-kecilan ini dapat Anda lakukan tanpa modal. Padahal keuntungan yang akan Anda dapatkan sangat menjanjikan jika Anda sendiri sudah memiliki anak didik yang cukup banyak. Tidak ada salahnya bukan berbagi pengetahuan dengan orang lain?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar